Loading...

Panen Demplot SL Tematik

Panen Demplot SL Tematik

Sekolah Lapang (SL) Tematik merupakan program pembelajaran bagi petani yang dilakukan langsung di lahan, dengan fokus pada satu komoditas utama yaitu padi. Di Kecamatan Pamulihan, program ini diwujudkan dalam bentuk demplot (demonstration plot) yang berfungsi sebagai lahan percontohan penerapan teknologi budidaya padi.

Demplot SL Tematik tidak hanya menjadi tempat belajar, tetapi juga menjadi sarana pembuktian bahwa penerapan teknologi tepat guna dapat meningkatkan hasil panen. Setelah melalui rangkaian kegiatan dari penanaman hingga pemeliharaan, tibalah saatnya dilakukan panen demplot SL Tematik seagai puncak kegiatan.

Kegiatan panen demplot SL Tematik di Kecamatan Pamulihan dilaksanakan secara bersama-sama oleh petani, kelompok tani, penyuluh pertanian, serta pemerintah daerah.Tujuan dari adanya Demplot meningkatkan pengetahuan dan keterampilan petani dalam budidaya padi. Mendorong adopsi teknologi pertanian yang terbukti meningkatkan hasil panen. Memotivasi kelompok tani untuk lebih aktif dalam kegiatan SL Tematik. Mewujudkan kemandirian petani dalam mengelola usaha tani secara berkelanjutan.

Dampak dari adanya SL Tematik ini produktivitas meningkat, Hasil panen dari demplot menunjukkan adanya peningkatan dibandingkan cara tradisional, Efisiensi usaha tani  Petani lebih memahami penggunaan pupuk dan pengendalian hama secara tepat. Kebersamaan petani memperkuat solidaritas antar kelompok tani. Demplot menjadi model yang bisa direplikasi di desa lain.

Panen demplot SL Tematik di Kecamatan Pamulihan bukan hanya sekadar kegiatan panen, tetapi juga menjadi bukti nyata keberhasilan program pembelajaran petani di lapangan. Dengan adanya demplot ini, petani dapat melihat langsung manfaat penerapan teknologi budidaya padi, sehingga diharapkan semakin banyak kelompok tani yang termotivasi untuk mengadopsinya