Loading...

APRESIASI SIMLUH LEVEL 3 TAHUN 2102

APRESIASI SIMLUH LEVEL 3 TAHUN 2102
Apresiasi simluh level 3 atau petugas tingkat Provinsi Tahun 2012 di laksanakan tanggal 30 April sampai 3 Mei 2012 di hotel Horison Bogor, Jawa Barat. Peserta tahun ini direncanakan dihadiri oleh 33 orang peserta atau seluruh petugas tingkat provinsi. Sistem simluh tahun ini di tambah dengan beberapa aplikasi yaitu, form data THL - TB PP, form data Penyuluh Swadaya, Form data Kelembagaan penyuluhan tingkat Provinsi, Kabupaten/Kota dan kecamatan. Setelah acara di buka oleh Kepala Pusat Penyuluhan Pertanian acara dilanjutkan dengan pemaparan oleh Sekretaris Badan PPSDMP tentang SMS Center, sebuah aplikasi baru produk BPPSDMP. Dalam pemaparannya dijelaskan tetang tujuan dari dibangunnya SMS Center yaitu "Menyampaikan laporan pelaksanaan tugas penyuluh pertanian setiap bulan dalam rangka mendukung pelaksanaan program P2BN secara cepat sesuai formulir isian yang sudah ditentukan." Diharapkan dengan dibangunnya SMS Center ini seluruh pelapor di daerah dapat melaporkan perkembangan yang terkait dengan P2BN dengan cepat sehingga program P2BN dapat tercapai.