Bertanam Refugia Untuk Pengendalian Hama Dan Penyakit Pada Tanaman Padi
Tanaman Repugia adalah tanaman bunga-bungaan yang ditanam disekitar tanaman utama atau tanaman yang dibudidayakan, Refugia ini berfungsi sebagai tempat musuh alami beraktifitas dan tempat berkembang biak. Dengan adanya musuh alami ini diharapkan bisa menekan pertumbuhan dari hama penggangu tanaman utama. Penanaman Refugia ini ditanam disekitar pematang sawah atau dipetakan seluruh sawah, semakin banyak jenis tanaman refugia ini ditanam semakin banyak pula harapan kita musuh alami yang akan datang. Contoh dari tanaman Refugia ini yang bisa ditanam disekitar pematang sawah antara lain bunga matahari, bunga kertas zinnia, kenikir, bunga tahi ayam,ajeran dan lain lain. Penanaman Refugia ini dilaksanakan didesa jambo manyang kecamatan kluet utara kabupaten aceh selatan, Petani menyambut baik dengan diadakan kegiatan penanaman Refugia ini, selain berfungsi untuk pengendalian hama dan penyakit penanaman Refugia mempunyai nilai estitika yang sangat indah. Dengan penanaman Refugia didesa jambo manyang diharapkan dapat sebagai contoh bagi desa desa lain untuk mengikutinya. penulis ; Sutijo. SST