Loading...

BKP3 SELAYAR MELAKSANAKAN PENILAIAN POKTAN

BKP3 SELAYAR MELAKSANAKAN PENILAIAN POKTAN
Dalam rangka penataan kembali kelembagaan peteni dan mengevaluasi kegiatan Kelompok tani Badan Ketahanan Pangan dan Pelaksana Penyuluhan ( BKP3 ) Kabupaten Kepulauan Selayar dipandang perlu melakukan penilaian Poktan se Kabupaten Kepulauan Selayar yang dilaksanakan oleh PPL pada WKP masing-masing. Kepala Badan Ketahanan Pangan dan Pelaksana Penyuluhan Kabupaten Kepulauan Selayar menyampaikan hal ini pada kegiaatan Pertemuan rutin Penyuluh tingkat Kabupaten yang dilaksanakan pada minggu II dan IV Pebruari di Balai Penyuluhan Kecamatan Bontomanai dan Balai Penyuluhan Kecamatan Benteng/Bontoharu. Menindak lanjuti hal tersebut Penyuluh Pertanian se kabupaten Selayar melakukan penilaian kelompok yang dimulai pada awal bulam Maret 2012. Penilaian di tingkat desa diharapkan selesai pada minggu III Maret. Diharapkan setelah pelaksanaan penilaian Poktan ini sudah ada Kelompok Tani yang dapat naik kelas. Dan diharapkan untuk penilaian tahun 2013 minimal dua kelompok pada masing-masing WKP wilayah binaan dapat naik kelas yang lebih tinggi. ( Najamuddin Arif, S.ST/ THL-TBPP)