Loading...

BPP KECAMATAN MANDAU BERSAMA KELURAHAN AIR JAMBAN DUKUNG PETANI KEMBANGKAN POTENSI TANAMAN SEMANGKA

BPP KECAMATAN MANDAU BERSAMA KELURAHAN AIR JAMBAN DUKUNG PETANI KEMBANGKAN POTENSI TANAMAN SEMANGKA
Senin, 06 Mei 2024, UPT Penyuluhan Pertanian Kecamatan Mandau bersama dengan Pemerintah Kelurahan Air Jamban, melaksanakan kegiatan panen bersama semangka yang dikembangkan oleh Kelompok Tani Anggur Merah. Kegiatan ini dilakukan dilahan pertanaman semangka seluas 1 hektar dengan hasil panen mencapai lebih dari 20ton dengan harga jual Rp.5.500 per kilogram. Rifky Ellyaningsih, S.STP, M.Si menunjukkan dukungan penuhnya kepada para petani yang mengembangkan potensi pertanian di wilayah Kelurahan Air Jamban ini. “Mampu merubah fungsi lahan kosong menjadi lahan pertanian dan menghasilkan produksi buah yang juga bagus, ini merupakan satu contoh bagi masyarakat lain dalam mengembangkan pertanian” ungkap Rifky. Dalam acara ini dilakukan pemanenan buah semangka, adapun buah yang siap panen mempunyai kriteria sebagai berikut: Umur panen antara 60-70 hari setelah tanam (HST). Warna dan tekstur kulit buah terlihat bersih, jelas dan mengkilat. Salur kecil yang terletak di belakang tangkai buah telah berubah warna menjadi coklat tua serta mengering. Ketuk buah dengan jari akan terasa bersuara agak berat. Tangkai buah semakin mengecil hingga tidak sebanding dengan ukuran buah. Bagian buah yang terletak di atas landasan berubah warna dari putih menjadi kuning tua. Penulis : Rizki Aprelia, S.P (Penyuluh Pertanian Kec. Mandau Kab. Bengkalis Prov. Riau) Mei 2024