Evaluasi Program Penyelenggaraan Penyuluhan Tahun 2011 di Provinsi Jambi
Dalam upaya meningkatkan kinerja penyuluhan pertanian, perikanan dan kehutanan di Provinsi Jambi, Badan Koordinasi Penyuluhan (BAKORLUH) Provinsi Jambi telah menyelenggarakan Evaluasi Program Penyelenggaraan Penyuluhan tahun 2011 yang dilaksanakan pada tanggal 7 dan 8 Desember 2011 bertempat di Grand Hotel Jambi. Pertemuan tersebut dibuka oleh Gubernur Jambi yang diwakili oleh Asisten II Setda Provinsi Jambi, Ir. H. Haviz Husaini, MM. Dalam laporannya, Sekretaris BAKORLUH Provinsi Jambi, Ir. Amrin Aziz, Msi menggarisbawahi bahwa dengan diterbitkannya Perda Provinsi Jambi Nomor 7 tahun 2010 dan Pergub Nomor 5 tahun 2011 yang mengukuhkan berdirinya Sekretariat BAKORLUH Provinsi Jambi maka penyelenggaraan penyuluhan pertanian, perikanan dan kehutanan di Provinsi Jambi dapat berjalan secara optimal dalam memberdayakan pelaku utama dan pelaku usaha guna meningkatkan pendapatan dan kesejahteraannya. Pertemuan tersebut bertujuan untuk mengetahui tingkat perkembangan pelaksanaan kegiatan penyuluhan di Provinsi dan kabupaten/kota, dan melalui pertemuan tersebut diharapkan dapat diketahui permasalahan-permasalahan yang dihadapi dalam penyelenggaraan penyuluhan di lapangan dan tindak pemecahan masalah-masalah tersebut. Pertemuan tersebut dihadiri oleh 41 orang peserta, 8 orang berasal dari Provinsi Jambi dan dari kabupaten/kota se-Provinsi Jambi sebanyak 33 orang.