Loading...

Kegiatan Informasi dan Teknologi Hasil Produk Pertanian di Kabupaten Bekasi

Kegiatan Informasi dan Teknologi Hasil Produk Pertanian di Kabupaten Bekasi
Dalam rangka meningkatkan pembangunan pertanian di Kabupaten Bekasi telah dilaksanakan Kegiatan Informasi dan Teknologi Hasil Produk Pertanian yang diikuti oleh 150 peserta yang terdiri dari petani di 23 kecamatan di Kabupaten Bekasi. Rangkaian kegiatan yang dilaksanakan sebagai berikut: Pameran Pertanian Pameran adalah kegiatan menginformasikan, memamerkan dan mempromosikan berbagai hasil produksi dan jasa dalam pembangunan pertanian yang diselenggarakan oleh unsur petani-nelayan, pengusaha dan instansi pemerintah kabupaten maupun kecamatan. Kegiatan ini diselenggarakan dengan tujuan: - Meningkatkan peran pemerintah, dunia usaha, masyarakat ilmiah, masyarakat profesi dan masyarakat pedesaan dalam pembangunan pertanian - Memberikan informasi tentang keberhasilan pembangunan pertanian - Menumbuhkan kebanggaan dan motivasi untuk meningkatkan prestasi Kontak Tani Nelayan Andalan dalam pembangunan pertanian - Meningkatkan arus informasi antara petani-nelayan dengan para pengusaha di bidang agribisnis. Kegiatan pameran ini secara resmi dibuka oleh Bupati Bekasi DR. H. Sa'duddin,MM. pada tanggal 21 Juni 2010 dan dilaksanakan selama 3 hari mulai tanggal 21-23 Juni 2010 bertempat di lapangan Desa Cijengkol Kecamatan Setu Kabupaten Bekasi diikuti oleh kelompok tani dari 23 kecamatan dan Dinas lingkup pertanian. Bhakti Tani Bhakti Tani adalah kegiatan partisipatif yang dilaksanakan oleh seluruh peserta dan masyarakat guna mengoptimalkan pemanfaatan dan pengelolaan sumberdaya alam yang tersedia. Kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan: - Mengoptimalkan kesehatan lingkungan melalui pemeliharaan kesehatan hewan ternak - Melestarikan lingkungan melalui penanaman pohon produktif - Melestarikan sumberdaya perairan umum dengan restocking ikan Adapun kegiatan yang dilaksanakan adalah sebagai berikut: - Penanaman pohon di lingkungan Desa Cijengkol Kecamatan Setu - Vaksinasi ternak - Restocking ikan di danau Perumahan Grand Residend Desa Cijengkol Kecamatan Setu Temu Karya Temu Karya merupakan pertemuan antara sesama kontaktani-nelayan untuk saling tukar menukar informasi dalam rangka mengembangkan usahataninya. Kegiatan ini bertujuan untuk: - Meningkatkan pengetahuan, kecakapan, ketrampilan dan wawasan bagi petani-nelayan - Tukar menukar informasi hasil karya sesama peserta - Mengembangkan kemampuan menyampaikan gagasan, pengalaman, pegertahuan dan ketrampilan kepada orang lain di bidang usahanya - Menumbuhkan kepercayaan kepada kemampuan diri sendiri di dalam menerapkan teknologi yang dikembangkan. Kegiatan Temu Karya dilaksanakan pada tanggal 21 Juni 2010. Perlombaan Perlombaan adalah rangkaian kegiatan lomba ketrampilan di bidang agribisnis yang dilaksanakan dengan tujuan sebagai berikut: - Memberikan kesempatan kepada peserta untuk memahami secara utuh terhadap suatu teknologi baru dalam bidang agribisnis pertanian, peternakan dan perikanan - Menggali teknologi lokal tertentu sebagai salah satu upaya untuk mengetahui kemampuan dan prakarsa peserta terhadap pengembangan teknologi - Memupuk dan menambah rasa kekeluargaan serta keakraban di antara sesama peserta HKP Panggung Hiburan Panggung hiburan berupa kesenian yang diiringi dengan organ tunggal bertempat di panggung utama dan dilaksanakan pada malam hari. Diharapkan dengan adanya kegiatan pameran tersebut terjalin kemitraan usaha dan pertukaran informasi antara petani nelayan dengan para pengusaha di bidang agribisnis, agroindustri dan agrowisata sehingga akan mempermudah petani dalam pemasaran produknya. --by dwi--