Loading...

Kelompok Tani Harapan Kita Terima Bantuan Pompa Air dari APBN 2024

Kelompok Tani Harapan Kita Terima Bantuan Pompa Air dari APBN 2024
BPP AMUNTAI SELATAN, Satu Unit pompa air diserahkan kepada Kelompok Tani “Harapan Kita” Di Desa Teluk Baru Kecamatan Amuntai Selatan Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU), baru-baru tadi diserahkan oleh Dinas Pertanian Kabupaten HSU. Tampak kebahagiaan yang tidak bisa disembunyikan tampak diwajah ketua kelompok tani “Harapan Kita” Bapak Aliansyah saat menerima bantuan satu unit pompa air yang bersumber dari dana APBN tahun 2024. Menurut Aliansyah bantuan pompa air ini sangat membantu dengan petani di Desa Teluk Baru secara umum dan petani yang tergabung pada kelompok tani “Harapan Kita” bisa terbantu mengatasi kekurangan air pada saat melakukan penanaman adi dimusim kemarau. Hal senada juga diungkapkan oleh Rosmasyah ketua kelompok tani “Usaha Harapan” Desa Teluk Baru, bahwa walaupun yang dapat bantuan pompa air hanya kelompok tani “Harapan Kita” akan tetapi kelompok kami juga bisa memamfaatkan bantuan ini. Dalam kesempatan itu juga dibawah bimbingan Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Amuntai Selatan Kelompok Tani “Harapan Kita” dibimbing secara langsung menggunakan pompa air tersebut. Koordinator BPP Amuntai Selatan Rachman Fitrianoor, SP menjelaskan bantuan ini diberikan berdasarkan permohonan kelompok tani dan memang sangat dibutuhkan dalam menunjang keberhasilan pertanian, khususnya pertanian yang dilaksanakan pada musim kemarau. Rachman juga menjelaskan bahwa Pompa air sangat bermanfaat untuk pertanian selama musim kemarau. Berikut beberapa manfaat utamanya: Mengatasi Kekurangan Air: Pompa air memungkinkan petani untuk mengalirkan air dari sumber seperti sungai, danau, atau sumur bor ke lahan pertanian, sehingga tanaman tetap mendapatkan pasokan air yang cukup meskipun hujan jarang turun Meningkatkan Produktivitas Tanaman: Dengan irigasi yang konsisten, tanaman dapat tumbuh dengan baik dan menghasilkan panen yang lebih banyak dan berkualitas, meskipun dalam kondisi kering Mengurangi Ketergantungan pada Hujan: Pompa air membantu petani mengurangi ketergantungan pada curah hujan, sehingga mereka dapat mengatur jadwal tanam dan panen dengan lebih fleksibel Efisiensi Penggunaan Air: Pompa air memungkinkan penggunaan air yang lebih efisien dengan mengalirkannya tepat pada waktu dan tempat yang dibutuhkan, mengurangi pemborosan air Mendukung Ketahanan Pangan: Dengan memastikan pasokan air yang stabil, pompa air membantu menjaga produktivitas pertanian dan mendukung ketahanan pangan, terutama di daerah yang sering mengalami kekeringan Dengan menggunakan pompa air, petani dapat mengatasi tantangan musim kemarau dan tetap menjaga produktivitas lahan mereka. Apakah ada aspek lain dari penggunaan pompa air yang ingin Anda ketahui lebih lanjut, jelas Rachman.