Loading...

Kunjungan Kerja Lapangan Tim dari Balai Penerapan Modernisasi Pertanian (BRMP) Lampung

Kunjungan Kerja Lapangan Tim dari Balai Penerapan Modernisasi Pertanian (BRMP) Lampung

[Kamis, 16 Oktober 2025] Tim dari Balai Penerapan Modernisasi Pertanian (BRMP) Lampung melaksanakan kunjungan kerja lapangan ke lokasi Luas Tambah Tanam (LTT) padi sawah yang berada di Kecamatan Abung Selatan, Kabupaten Lampung Utara.

Kegiatan ini bertujuan untuk melakukan monitoring dan evaluasi terhadap pelaksanaan kegiatan percepatan tanam padi sawah, sekaligus melihat secara langsung capaian LTT di wilayah tersebut. Dalam kunjungan tersebut, tim BRMP Lampung didampingi oleh petugas penyuluh pertanian lapangan (PPL), kelompok tani setempat, KJF serta perwakilan dari Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Kabupaten Lampung Utara.

Melalui dialog bersama petani, tim memperoleh berbagai informasi terkait kondisi lapangan, seperti ketersediaan air irigasi, penggunaan benih unggul, serta penerapan teknologi tanam jajar legowo. Petani juga menyampaikan bahwa dukungan dari pemerintah, baik berupa bantuan sarana produksi pertanian maupun pendampingan teknis, sangat membantu dalam meningkatkan efisiensi dan produktivitas usaha tani mereka.

Kunjungan kerja ini diakhiri dengan peninjauan langsung ke lahan sawah yang sedang dalam tahap tanam, sekaligus memberikan motivasi kepada petani untuk terus menjaga semangat tanam demi tercapainya target produksi padi dan ketahanan pangan daerah.

 

(Yolanda Agustina_Penyuluh Pertanian Ahli Pertama_BPP Kecamatan Abung Selatan)