Loading...

Mengenal Hama Tanaman Padi Berdasarkan Fase Pertumbuhan

Mengenal Hama Tanaman Padi Berdasarkan Fase Pertumbuhan

 

Mengenal Hama Tanaman Padi

Berdasarkan Fase Pertumbuhan

 

Prinsip pengendalian organisme pengganggu tanaman adalah meminimalisasi kerusakan dan kehilangan hasil panen, tanpa mengganggu keseimbangan biologi biota lahan sawah. Pengendalian OPT merupakan pendekatan PHT, berbasis pada pemantauan keberadaan OPT dan musuh alaminya. Tindakan pengendalian harus bersifat ramah lingkungan, efektif, praktikal dan ekonomis. Penggunaan pestisida harus rasional, efektif dan tidak mencemari lingkungan, bodi air, pekerja lapangan, hasil panen, tidak membunuh biota berguna, termasuk burung, ikan dan ternak. Tindakan pencegahan (preventive) terhadap OPT dilakukan sesuai kaidah PHT, untuk pengamanan hasil panen tanpa melupakan aspek mutu lingkungan dan keberlanjutan produksi. Pengendalian opt dimulai saat pengolahan tanah, persemaian, hingga fase generative tanaman, berdasarkan pada hasil pemantauan.

 

Saat pengolahan tanah dan persemaian

  •   Pada wilayah endemis tikus, atau pada musim tikus populasinya meningkat, perlu pemasangan Liner Trap Barrier System (LTBS) atau pagar dan jebakan tikus dan bubu perangkap tikus pada tempat yang diduga sebagai sumber tikus.
  •   Pemasangan Trap Barrier System (TBS) dan bubu perangkap tikus di sekeliling persemaian.
  •   Pemasangan umpan tikus di tempat dekat liang persembunyian dan tempat yang dilewati tikus.
  •   Hama berupa keong mas, bentuk kelopak telur maupun maupun keong dewasa perlu diambil dan di musnahkan.
  •   Anjing tanah yang berenang pada saat pengolahan tanah sebanyak mungkin diambil dan dimusnahkan
  •   Lampu perangkap (light trap) untuk prediksi populasi hama dipasang minimal satu unit di tiap 5 ha.

Tanaman Padi Fase Vegetatif

  1. Hama Tikus 
    •   Pemasangan umpan tikus dan pengemposan di lubang lubang tikus, tutup lubang setelah si empos asap belerang.
    •   Pasang LTBS dan bubu perangkap pada tempat sumber tikus.
    •   Pasang TBS dan bubu perangkap pada sekeliling tanaman.
    •   Gropyokan penangkapan tikus apabila populasi tikus tinggi
    .

     

  2. Hama Keong Mas
    •   Buat Caren (puritan yang digenangi) sebelum tanam dan pasang umpan di caren.
    •   Saat tanam dihindarkan air menggenang
    •   Apabila populasi tinggi ambil keong mas secara manual dan gunakan pestisida  (samponim).
  3. Hama Serangga
    •   Pasang Lampu Perangkap, untuk mengetahui keberadaan hama, dari segi jenis dan populasinya
    •   Pemantauan hama serangga dan musuh alami seminggu sekali, untuk menentukan perlu-tidaknya tindakan pengendaliah hama.
    •   Tindakan pengendalian hama , jika sudah melampui ambang kerusakan ekonomi.
    •   Hama penggerek batang perlu tindakan tindakan  pengendalian pada  4 hari setelah ada tanda penerbangan dilapang berdasarkan tangkapan pada lampu perangkap
    •   Hama anjing tanah pada tanaman dekat pematang  saat tanah kekeringan dikendalikan dengan menggenang air.
     
     

Tanaman Padi Fase Generatif

  1. Hama Tikus 
    • Pasang umpan tikus beracun yang disukai tikus, jenis umpan diganti setiap 4-5 hari
    • Pengemposan blerang dilubang-lubang sarang dan lubang keluar ditutup
    • Pemasangan LTBS bubu perangkap ditempat sarang tikus
    • Pemasangan TBS dan bubu perangkap disekeliling pertanaman
    • Gropyokan memburu tikus dengan berbagai cara, termasuk menggunakan anjing pemburu tikus

       

    . 
  2. Hama Burung
    •   Buat pancangpancang bambu, pasang tali sampai saung tunggu, gantungkan kaleng pada tali
    •   Pasang pancang-pancang bambu  sekeliling pertanaman dengan panjang bambu setinggi 8 m, dihubungkan dengan tali
    •   Hubungkan pancang bambu dengan tali rapia yang sudah digantungi kaleng , sehingga kaleng berbunyi gemerincing saat di Tarik

     

  3. Hama Serangga
    • Pengamatan populasi serangga dewasa berdasarkan tangkapan pada lampu perangkap
    • Pengamatan penerbanagan  serangga dewasa seminggu sekali
    •  
      Kendalikan hama, jika populasi serangga mencapai populasi melebihi ambang kerusakan
    •  
      Hama penggerek batang, kendalikan pada 4 hari setelah ada penerbanagan serangga dewasa