Loading...

MENGHIAS RUMAH DENGAN SAYURAN DAN UMBI-UMBIAN,SEHAT DAN MENGUNTUNGKAN

MENGHIAS RUMAH DENGAN SAYURAN DAN UMBI-UMBIAN,SEHAT DAN MENGUNTUNGKAN
Menghias rumah tinggal dengan tanaman hias itu sudah biasa. Lain halnya yang dilakukan para ibu anggota kelompok wanita tani (KWT) sahoddi Desa Lamatti Riattang Kecamatan Bulupoddo Kabupaten Sinjai. Mereka menata pekarangan dan menghias rumahnya dengan berbagai macam sayuran,umbi-umbian, bahkan kolam ikan.Kebiasaan menanam sayuran baik dilahan sawah maupun pekarangan sebenarnya sudah menjadi bagian dari warga sahoddi. Namun sejak diluncurkan program P2KP (Percepatan Penanekaragaman Konsumsi Pangan) kegiatan ini menjadi lebih tertata. Dengan dimotori oleh kelompok wanita tani sahoddi,para ibu rumah tangga dimotivasi untuk menanam berbagai macam sayuran dan umbi-umbian dipekarangan rumahnya masing-masing. P2KP di desa Lamatti Riattang merupakan salah satu lokasi P2KP dari 14 Kelompok dikabupaten dan 3 kelompok dikecamatan Bulupoddo .Dari 30 orang ibu rumah tangga kooperator/anggota P2KP , saat ini telah diikuti 20 ibu rumah tangga diluar anggota dan tentangga desa lainya. Sehingga jumlah pelaksana menjadi 65 orang. Kegiatan yang telah diikuti oleh 65 ibu rumah tangga dari 30 anggota P2KP, ini tujuan kegiatanya adalah mengoptimalkan pontensi lahan pekarangan melalui diverfikasi berbasis pangan lokal. Perolehan manfaat yang diharapkan adalah tercukupinya kebutuhan pangan dan gizi keluarga dengan pola makan dengan beragam,bergizi,berimbang,aman dan halal. Kelompok wanita tani sahoddi ini dikembangkan berbagai tanaman sayuran yang bernilai jual tinggi dan mampu beradaptasi dengan baik pada kondisi lingkungan desa Lamatti Riattang dengan beberapa model budidaya yaitu vertikultur,pot model gantung, polybag,rak bambu,rak kayu dan bedengan. Selain itu juga menggabungkan budidaya ikan dan sayuran dalam upaya menghemat air terutama dimusim kemarau. Bulan Parja, SP Penyuluh Pertanian Kec. Bulupoddo Kab. Sinjai