Argyrophyiax nigrotibialis (Baranov) Diptera: Tachinidae Lalat tachinid ini adalah lalat yang berduri hitam atau kelabu ukurannya sedikit lebih besar dibandingkan lalat rumah (Gb. 153,154). A. nigrotibialis memarasit larva Herperiid dilingkungan tanah basah atau di tanah kering. Lalat betina beterbangan di atas daun padi untuk mencari larva inang. Bila suatu inang diperoleh, kemudian lalat betina hinggap di punggung larva inang dan meletakkan 2-4 telur di tubuhnya. Larva yang menetas menggaruk-garuk sehingga membuat luka pada inang dan masuk-ke dalam tubuh inang. Larva lalat yang telah cukup makan menghasilkan sekresi untuk pembuatan kokon yang keras (pupanum). Puparium warnanya berubah dari kuning muda menjadi merah tua. Puparia berada di dekat larva inang yang mati tertutup dengan tepung putih (Gb. 155). Lalat dewasa muncul dalam waktu 4 hari dan hidup lebih dari 3 hari kemudian kawin dan mencari larva Hesperiid baru. 154.1. Thoraks dan abdomen dengan rambut-rambut panjang Sumber: Program Nasional Pengendalian Hama Terpadu Sekretariat Proyek PHT pusat Departemen pertanian