Pembekalan Penyuluh CPNS dan Penyuluh Swadaya Kabupaten Tanjung Jabung Timur Tahun 2010
Pembekalan Penyuluh CPNS dan Penyuluh Swadaya di Kabupaten Tanjung Jabung Timur telah dilaksanakan pada tanggal 19 sampai dengan 22 Mei 2010 kegiatan ini di laksanakan di Mess PKK Kabupaten Tanjung Jabung Timur, dihadiri dan dibuka oleh bapak Sekretaris Daerah Kabupaten Tanjung Jabung Timur. Tujuan diadakannya kegiatan pembekalan ini yaitu untuk melatih dan mengajarkan penyuluh pertanian, perikanan dan kehutanan yang baru khususnya Penyuluh CPNS dan Penyuluh Swadaya agar dapat menjalankan tugas dan kewajibannya selaku penyuluh dengan baik. Pada kegiatan pembekalan ini penyuluh baru juga diajarkan berbagai metode penyuluhan yang dapat dilakukan selanjutnya penyuluh juga diajarkan bagaimana membuat laporan hasil kunjungan ke lapangan dimana tempat wilayah binaan penyuluh tersebut atau biasa disingkat Laporan LAKU.