PEMBUATAN PUPUK BOKASI CAIR PENDAHULUAN Pembagunan pertanian secara alamia yang ramah lingkungan saat ini banyak di gemari oleh masyakat baik di kota maupun di desa, yang menghasilkan bahan makanan yang alami. Serta bebas dari bahan bahan –bahan kimia yang berhahaya , yang merupakan sistim pertanian organic. Tetapi hasilnya tidak maksimal. Dalam tahun 1980 an prof dr toru italia memperkrnalkan konsep em4 atau Memperbaiki lingkungan fisik,kimia dan biologi tanah . MANFAAT BOKASI CAIR Untuk meningkatkan dan menjaga kestabilan produksi pertanian, khususnya tanaman pangan,sangat perlu diterapkan teknologi yang murah dan mudah bagi petani. Teknologi tersebut dituntut ramah lingkungan dan dapat memanfaatkan seluruh potensi sumberdaya alam yang ada dilingkungan pertanian, sehingga tidak memutus rantai sistem pertaniaqn. Bagi petani yang menuntuk pemakaian pupuk yang praktis, bokasi cair merupakan pupuk organic yang dapat dibuat beberapa hari dan siap dipakai dalam waktu singkat. PEMBUATAN PUPUK BOKASHI CAIR Bahan-bahan untuk ukuran 200 liter bokashi cair ; Pupuk kotoran hewan/pupuk kandang , 30 kg. Molase/Gula pasir/merah, 1 liter/250 gr. EM-4, 1 liter. Air secukupnya. CARA PEMBUATANNYA Isi drum ukuran 200 liter dengan air setengahnya. Pada tempat yang terpisah buat larutan molase sebanyak 1 liter, dengan cara mencampurkan gula putih/merah sebanyak 250 gram dengan air sebanyak 1 liter. Masukan molase tadi sebanyak 1 liter bersama EM-4 sebanyak 1 liter ke dalam drum, kemudian aduk perlahan-lahan hingga rata. Masukan pupuk kandang sebanyak 30 kg dan aduk perlahan hingga bersatu dengan larutan tadi. Tambahkan air sebanyak 100 liter hingga drum menjadi penuh, kemudian aduk sampai rata dan tutup rapat-rapat. Lakukan pengadukan secara perlahan setiap pagi selama 4(empat) hari. Cara pengadukan setiap hari cukup lima putaran saja. Setelah diaduk biarkan air larutan bergerak sampai tenang lalu drum ditutup kembali. Setelah 4(empat) hari bokashi cair EM-4 siap untuk digunakan. Oleh: Elias Sirang Kelen,SP THL - TBPP 2009 BPP Lewotobi,Kecamatan Ile Bura