Diusahakan agar kambing bisa beranak minimal 3 kali dalam dua tahun. Hal-hal yang harus diperhatikan adalah : ? Kambing mencapai dewasa kelamin pada umur 6-10 bulan, dan sebaiknya dikawinkan pada umur 10-12 bulan atau saat bobot badan mencapai 55-60 kg. ? Lama birahi 24-45 jam, siklus birahi berselang selama 17-21 hari. ? Tanda-tanda birahi: gelisah, nafsu makan dan minum menurun, ekor sering dikibaskan, sering kencing, kemaluan bengkak dan mau atau diam bila dinaiki. Bila birahi pagi, maka sore atau esok harinya harus dikawinkan. ? Perbandingan jantan dan betina 1 : 10. ? Dengan pengelolaan yang baik kambing dapat beranak 7 bulan sekali. - Perkawinan kembali setelah melahirkan 1 bulan kemudian. - Penyapihan anak dilaksanakan pada 3-4 bulan. Mengawinkan ternak : Saat yang baik untuk mengawinkan kambing adalah 12-18 jam setelah tanda-tanda berahi muncul/tampak. Untuk menghindari kegagalan perkawinan, campurkan betina berahi dengan pejantan dalam satu kandang. Hindarkan terjadinya perkawinan sedarah/ada garis keturunan yang sama antara kambing jantan dengan betina atau yang masih dekat hubungan kekerabatannya (anak dengan bapak, anak dengan induk, antar saudara kandung). Ternak Melahirkan : Tanda-tanda induk akan melahirkan : - Pinggul mengendur. - Ambing tampak besar dan puting susu terisi penuh. - Alat kelamin (vulva) membengkak kemerah-merahan dan lembab. - Gelisah, menggaruk-garuk tanah/lantai kandang dan sering mengembik. - Nafsu makan menurun. Persiapan perawatan kelahiran : - Bersihkan kandang. - Sediakan alas yang kering dan bersih untuk menyerap cairan yang keluar selama proses kelahiran (jerami, karung goni). - Sediakan jodium tinctur untuk dioleskan pada bekas potongan tali pusar. Proses kelahiran : - Kantong ketuban pecah. - Beberapa saat kemudian anak mulai keluar. - Setelah anak lahir potonglah tali pusarnya dan oleskan jodium tincture pada bekas potongannya. - Biarkan induk menjilati anak yang baru lahir, jika induk tidak mau menjilati bersihkan cairan yang menempel dengan menggunakan kain lap yang bersih dan kering. - Bersihkan lubang hidung dan mulut anak kambing yang baru lahir agar mudah bernafas. Perawatan anak yang baru lahir : - Setelah anak lahir maka akan segera menyusu pada induknya. Sebaiknya anak dibantu untuk dapat segera menyusu induknya. - Anak yang tidak segera menyusu dalam waktu 12 jam setelah lahir harus segera diberi susu pengganti kolostrum. Pembuatan Susu Kolostrum Buatan : Campurkan 0,25-0,5 liter susu sapi/susu bubuk dengan 1 sendok teh minyak ikan, 1 butir telor ayam dan setengah sendok makan gula pasir. Berikan dengan cara dicekok 3 - 4 kali sehari. Balai Besar Pengkajian Badan litbang Pertanian