Loading...

PERINGATI HARI RABIES SEDUNIA, PUSKESWAN MANDAU GELAR KEGIATAN VAKSINASI GRATIS

PERINGATI HARI RABIES SEDUNIA, PUSKESWAN MANDAU GELAR KEGIATAN VAKSINASI GRATIS
Rabies adalah penyakit zoonosis (penyakit yang ditularkan ke manusia dari hewan) yang disebabkan oleh virus. Penyakit ini menginfeksi hewan domestik dan liar, yang menyebar kepada manusia melalui kontak dekat dengan air liur yang terinfeksi melalui gigitan atau cakaran. Vaksinasi rabies pada hewan peliharaan, seperti kucing dan anjing, merupakan langkah penting untuk mencegah penularan penyakit rabies yang mematikan. Kegiatan ini memiliki tujuan utama untuk memberikan vaksin gratis bagi hewan peiharaan masyarakat sehingga mencegah terjadinya penularan penyakit rabies dari hewan ke manusia. Kegiatan vaksinasi rabies juga dapat memberikan edukasi kepada pemilik hewan peliharaan tentang cara merawat dan menjaga kesehatan hewan. Tanggal 28 September diperingati sebagai Hari Rabies Sedunia atau World Rabies Day (WRD). Peringatan Hari Rabies Sedunia telah diadakan sejak tahun 2007 hingga saat ini. Hari Rabies Sedunia diadakan dengan tujuan untuk meningkatkan kewaspadaan masyarakat terhadap penyakit Rabies. Dalam hal ini, Kegiatan vaksinasi rabies massal secara gratis dilaksanakan terus menerus setiap tahunnya di Kecamatan Mandau dengan membuka posko rabies di beberapa titik. Kegiatan vaksinasi massal yang dilaksanakan pada 8 dan 9 Oktober 2024 ini sangat didukung oleh masyarakat Mandau, dibuktikan dengan banyaknya masyarakat yang berpartisipasi membawa hewan peliharaannya untuk mendapatkan vaksinasi serta pemeriksaan kesehatan hewan langsung oleh dokter hewan yang bertugas. Namun, permasalahan selanjutnya adalah kurangnya ketersediaan dosis vaksin gratis ini sehingga masih banyak titik potensial yang belum terjangkau dalam kegiatan ini. Diluar kegiatan ini, Puskeswan juga akan melayani vaksinasi rabies dengan mengunjungi setiap pemelihara hewan seperti kucing dan anjing jika diperlukan berdasarkan laporan masyarakat. Penulis : Rizki Aprelia, S.P (Penyuluh Pertanian Kec. Mandau Kab. Bengkalis Prov. Riau)Oktober 2024