Loading...

PERTEMUAN KOORDINATOR BP3K DAN THL-TB PP SE-PROVINSI GORONTALO

PERTEMUAN KOORDINATOR BP3K DAN THL-TB PP SE-PROVINSI GORONTALO
Ruangan Auditorium Badan Pusat Informasi Jagung Provinsi Gorontalo tumpah ruah dengan kehadiran koordinator penyuluh dan THL-TB PP se-provinsi Gorontalo. Kegiatan ini dilaksanakan oleh Badan Koordinasi Penyuluhan Pertanian, Perikanan dan Kehutanan Provinsi Gorontalo yang dikomandani oleh bapak Ir. Mardi Susilo K, MM. Hal-hal yang disampaikan dalam pertemuan tersebut adalah sosialisasi perpanjangan kontrak THL-TB PP pada tahun anggaran 2012 oleh Kementerian Pertanian yang disampaikan langsung oleh kepala Sekretariat Bakorluh Ir. Mardi Susilo K, MM. Dalam arahannya tersebut, Kepala Sekretariat Bakorluh Bapak Ir. Mardi Susilo menegaskan bahwa kontrak kinerja THL-TB PP pada tahun 2012 akan di perpanjang kembali selama 10 bulan dan untuk 2 bulan akan ditanggulangi oleh dana APBD I Bakorluh Provinsi Gorontalo. Kemudian THL-TB PP yang akan diperpanjang masa kontraknya tergantung dari rekomendasi kepala BP4K masing-masing Kabupaten/kota, lanjut mardi Susilo. Selain itu, Ir. Mardi Susilo juga mensosialisasikan besaran BOP penyuluh pada tahun 2012 yang berkisar Rp. 400.000,-/bulan. Olehnya itu, dengan besaran Honor dan BOP penyuluh ini, maka diharapkan semangat dan kinerja yang akan dilaksanakan dalam melakukan kegiatan pendampingan pada petani dapat meningkat. Menjelang acara pertemuan selesai, Ir. Mardi Susilo selaku kepala Sekretariat Bakorluh Provinsi Gorontalo memberikan kesempatan kepada unsur KJF Ir. Tri Inayati, MM untuk memberikan sosialisasi pelaksanaan sertifikasi penyuluh untuk tahun 2012, dan selanjutnya dilaksanakan diskusi antara penyuluh dan Pejabat Bakorluh Provinsi Gorontalo. (La Ode Uma, S.Pi / Admin cybex.deptan.Bakorluh Prov. Gorontalo).