Produksi Benih Sumber Jeruk (Citrus spp.) SNI 9214:2023
Penyemaian batang bawah Batang bawah harus berasal dari varietas batang bawah yang telah dilepas atau terdaftar untuk peredaran. Biji untuk batang bawah diambil dari buah yang sehat dan masak fisiologis. Biji dipisahkan dan dibersihkan dari daging buah untuk mendapatkan biji yang utuh. Penanaman biji dilakukan dalam wadah penyemaian dengan media tanam steril yang gembur dan bahan organik. Semaian diletakkan di tempat terlindung dari air hujan. Penanaman biji dilakukan dengan meletakkan bagian biji yang runcing di media tanam hingga tertutup media tanam Penyiraman dilakukan dengan memperhatikan kelembaban media tanam. Pemupukan dilakukan dengan pupuk cair sesuai dengan kebutuhan tanaman. Pengendalian OPT dilakukan dengan mengikuti prinsip pengendalian hama terpadu. Seleksi dilakukan untuk mendapatkan semaian nuselar dan bebas penyakit. Pemeliharaan batang bawah Semaian nuselar dipindah tanam ke polybag yang berisi media tanam steril yang gembur dan kaya bahan organik. Polybag diletakkan di dalam rumah kasa. Penyiraman dilakukan dengan memperhatikan kelembaban media tanam. Pemupukan dilakukan dengan pupuk cair sesuai dengan perkembangan pertumbuhan tanaman. Pengendalian OPT dilakukan dengan mengikuti prinsip pengendalian hama terpadu. Pembuangan tunas air dilakukan secara berkala. Batang bawah siap disambung saat diameter batang mencapai ukuran 8 mm sampai 12 mm. Pemeliharaan batang bawah Entres diambil dari ranting yang sehat, bukan tunas air, mempunyai titik tumbuh yang aktif yang ditandai dengan penonjolan mata tunas. Pengambilan entres dilakukan dengan menggunakan alat pangkas tajam dan steril. Semua daun pada ranting entres dibuang, kemudian ranting entres disterilisasi. Penyambungan batang atas Penyambungan dilakukan pagi hari atau sore hari. Penyambungan dilakukan dengan menggunakan alat tajam dan steril. Tinggi penyambungan pada maksimum 25 cm dari leher akar, menggunakan metode okulasi atau media sambung lainnya. Bidang sambung diikat menggunakan bahan pengikat. Pemeliharaan benih hasil penyambungan Pemasangan sungkup plastic yang tembus cahaya dilakukan hanya pada musim hujan pada benih hasil penyambungan. Pemeriksaan hasil penyambungan dilakukan 3 minggu setelah penyambungan. Sambungan yang berhasil ditunjukkan dengan batang atas yang berwarna hijau, kemudian dilakukan pemotongan batang bawah 1 cm di atas bidang sambung. Penyiraman dilakukan dengan memperhatikan kelembaban media tanam. Pembuangan tunas yang berasal dari batang bawah dan tunas air dilakukan secara berkala. Pemupukan dilakukan secara berkala dengan menggunakan pupuk yang minimum mengandung NPK sesuai frekuensi dan dosis anjuran yang sesuai dengan pertumbuhan tanaman. Pengendalian OPT dilakukan dengan mengikuti prinsip pengendalian hama terpadu. Penulis : Ely Novrianty (BSIP Lampung) Sumber : https://epublikasi.pertanian.go.id/pertanianpress/catalog/book/124