Sekolah Lapang di Kecamatan Muara Kaman Kecamatan Muara Kaman dikenal sebagai Sentra Tanaman Sayuran dan Padi Organik khususnya di Desa Bunga Jadi dan Desa Sido Mukti. Tahun ini beberapa anggota Kelompok Tani mendapat kesempatan untuk mengikuti SL-PHT Hortikultura dan Padi Sawah yang diselenggarakan oleh UPTD Proteksi Tanaman dan Hortikultura Provinsi Kalimantan Timur yang bekerjasama dengan BPPK Muara Kaman Kabupaten Kutai Kartanegara. Pelaksanaan SL-PHT ini dibuka langsung oleh Hj. Sri ( Kepala UPTD Proteksi TPH Propinsi Kalimantan Timur) dan dihadiri oleh Kepala Desa Bunga Jadi, Alumni SL-PHT, peserta SL-PHT, Koordinator PHP Muara Kaman, Koordinator BPPK, PPL serta perangkat Desa Bunga Jadi dan Desa Sido Mukti dan beberapa Tokoh Masyarakat. Kegiatan SL-PHT Hortikultura ini dilaksanakan di Desa Bunga Jadi dengan Peserta sebanyak 50 orang dan 12 kali pertemuan. Materi pembelajaran adalah penggunaan Pestisida Nabati dari Tanaman Daun Sirih, Umbi Gadung, Akar bamboo, daun Sirsak dan lain-lain. Selain itu disampaikan juga tentang perangkap hama sederhana serta pemanfaatan jerami yang ditambahkan dengan Tricodherma untuk mengembalikan Kesuburan Tanah dan untuk meningkatkan Produktivitas Padi sawah serta mensukseskan Program 4 Sukses Pertanian menuju Swasembada Pangan Berkelanjutan. R.Bara