Tanam Padi Serentak Digelar di 14 Provinsi, NTB Dukung Penuh Swasembada Pangan Nasional
Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) turut ambil bagian dalam gerkan nasional ini dengan menngelar tanam padi serentak di Kelompok Tani Pohdana Utara Kelurahan Gerung Utara, Kecamatan gerung Kabupaten Lombok Barat. Acara berlangsung pada hari Rabu, 23 April 2025 dan dihadiri oleh Gubernur NTB H.lalu Muhammad Iqbal, wakil Bupati Lombok Barat hj. Nurul Adha, unsur Forkopimda NTB dan Lombok Barat, Selda lombok barat H. Ilham, Kepala Dinas Pertanian, serta para kepala OPD, camat, petani dan tamu undangan lainnya. Dalam sambutannya, gubernur NTB menyatakan bahwa gerakan tanam serentak ini bertujuan untuk meningkatkan produktivitas pertanian, menekan biaya produksi, serta mendorong partisipasi aktif para petani dalam pengelolaan lahan mereka. Ia berharap melalui langkah ini, ketahanan pangan dapat terjaga dan Indonesia mampu mencapai swasembada pangan serta menjadi lumbung pangan dunia. Senada dengan itu, Wakil Bupati Lombok barat Hj. Nurul Adha, menyebut bahwa kegiatan ini menjadi momen penting karena membuka ruang komunikasi langsung dengan Presiden serta memperkuat konsolidasi untuk mewujudkan lumbung pangan nasional. Ia menegaskan pentingnya dukungan nyata kepada para petani agar tetap semangat dan berperan aktif dalam menjaga ketahanan pangan daerah. Dengan semangat kolaborasi lintas sektor, gerakan tanam padi serentak ini menjadi salah satu langkah strategis dalam memperkuat sektor pertahanan nasional menuju kemandirian pangan.