TEMU MONEV THL TB PENYULUH PERTANIAN KABUPATEN/KOTA SE SUMATERA BARAT
Dalam rangka Pengawalan, Pendampingan dan Pembinaan Tenaga Harian Lepas - Tenaga Bantu (THL - TB) Penyuluh Pertanian, Badan Koordinasi Penyuluhan (Bakorluh) Sumatera Barat mengelar pertemuan Monitoring dan Evaluasi THL - TB PP kabupaten/kota se Sumatera Barat bertempat di Aula UPTD. Badan Diklat Pertanian Dinas Pertanian Tanaman Pangan Sumatera Barat, yang dihadiri sebanyak 65 orang yang terdiri dari THL - TBPP, Tim Teknis kabupaten/kota. Pada kesempatan tersebut juga dihadiri Kepala Dinas Pertanian Tanaman Pangan Sumatera Barat dan P2K Satker Dinas Pertanian Tanaman Pangan Sumatera Barat (10). Pada acara pembukaan, Kepala Dinas Pertanian Tanaman Pangan Sumatera Barat menyampaikan amanat bahwa kedepan tugas dan fungsi THL - TB Penyuluhan Pertanian semangkin dituntut untuk dapat lebih kreatif dan produktif di lapangan. Hal ini terkait dengan salah satu tugas THL - TB Penyuluh Pertanian dalam mensukseskan "Empat Sukses Pembangunan Pertanian". Keterlibatan langsung THL - TB Penyuluh Pertanian dilapangan dapat dilakukan dengan membina dan mendampingi kelompok tani dalam mengembangkan usahataninya dan ikut terlibat dalam program Gerakan Pensejahteraan Petani (GPP) di wilayah kerjanya masing-masing. adapun materi yang disampaikan, adalah : 1. Sosialisasi evaluasi kinerja THL - TB Penyuluh Pertanian 2. Sistim pelaporan kinerja THL - TB Penyuluh Pertanian. sebagai bentuk tindak lanjut dari pertemuan tersebut, Tim Pembina Provinsi akan melakukan monitoring dan evaluasi ke lapangan sesuai dengan yang sudah disepakati bersama antara Tim Pembina Provinsi, Tim Teknis Kabupaten/Kota dan Tenaga Harian Lepas - Tenaga Bantu (THL - TB) Penyuluh Pertanian. (admin_sumbar_19052011)