Penyuluh Pertanian mempunyai peran strategis dalam pencapaian kesuksesan pembangunan pertanian. ‘’Informasi pertanian menjadi salah satu faktor kunci dalam pencapaian keberhasilan program pembangunan pertanian tak dapat dipungkiri. Selama ini informasi pertanian terke san lamban sampai ke daerah. Sehingga produktivitas pertanian juga lamban mengalami peningkatannya. Keberhasilan program penyuluhan pertanian dapat tercapai apabila didukung oleh Penyuluh Pertanian yang profesional, kreatif, inovatif, kredibel dan berwawasan global dalam bidang penyuluhan dan agribisnis. Undang-undang Nomor 16 Tahun 2006 tentang Sistem Penyuluhan Pertanian, Perikanan dan Kehutanan (SP3K) mengamanatkan bahwa penyelenggaraan penyuluhan menjadi wewenang dan tanggung jawab Pemerintah Daerah yang dapat diwujudkan dengan pemantapan sistem penyelenggaraan penyuluhan pertanian yang meliputi aspek-aspek penataan kelembagaan, ketenagaan, penyelenggaraan, prasarana dan sarana serta pembiayaan penyuluhan. Dijelaskan pula bahwa programa penyuluhan pertanian terdiri atas programa penyuluhan desa/kelurahan atau unit kerja lapangan, programa penyuluhan kecamatan, programa penyuluhan kabupaten/kota, programa penyuuhan provinsi dan programa penyuluhan nasional.Hasil evaluasi dalam kurun waktu lima tahun terakhir menunjukkan bahwa pedoman yang ada belum memiliki kekhasan program penyuluhan pertanian nasional, provinsi, kabupaten/kota dengan programa penyuluhan pertanian kecamatan dan desa/kelurahan, sehingga baik dalam penyusunan maupun pelaksanaannya, programa penyuluhan pertanian belum dapat berjalan secara efektif dan efisien.Untuk menyamakan persepsi tentang penyusunan programa penyuluhan pertanian nasional serta penyempurnaan terhadap Peraturan Menteri Pertanian Nomor 25/Permentan/OT.140/5/2009 tentang Pedoman Penyusunan Programa Penyuluhan Pertanian, sebagai acuan dalam penyusunan programa penyuluhan pertanian bagi lembaga penyelenggara penyuluhan di setiap tingatan administrasi pemerintahan maka Pusat Penyuluhan Pertanian melaksanakan Workshop Programa Penyuluhan Pertanian Nasional Tahun 2016 di Wisma Bogor Indah Nirwana, Bogor pada tanggal 22-24 Juni 2016. Workshop Programa Penyuluhan Pertanian Nasional Tahun 2016 dibuka dan diresmikan oleh Kepala Pusat Penyuluhan Pertanian dan dihadiri oleh penyuluh pertanian tingkat pusat, provinsi, kabupaten, kecamatan, Pejabat Program tingkat Provinsi dan kabupaten, serta Pejabat Eselon II dan III serta Eselon IV lingkup BPPSDMP. Kepala Pusat Penyuluhan Pertanian mengharapkan melalui workshop ini dapat tersusun pedoman programa penyuluh pertanian yang berjalan produktif, efektif, efisien dan dapat menjadi acuan dalam penyusunan programa mulai dari tingkat pusat hingga daerah. (Nurlaily).