Loading...

FARMERS FIELD DAY (FFD) PADI RAMAH LINGKUNGAN

FARMERS FIELD DAY (FFD) PADI RAMAH LINGKUNGAN

FARMERS FIELD DAY (FFD) PADI RAMAH LINGKUNGAN

KELP. HARAPAN DESA INDRALAYANG KECAMATAN CARINGIN

Garut_Caringin_Cybex : FFD adalah Forum pertemuan langsung yang diadakan di lapangan atau dilokasi pertanaman (Demplot) sebagai puncak dari satu proses pembelajaran Adapun tujuan dari FFD adalah :

1.          Tukar Menukar Informasi mengenai informasi teknologi pertanian terbaru, praktek terbaik, dan inovasi yang telah diterapkan

2.          Unjuk Teknologi dengan mendemonstrasikan secara langsung hasil dari penerapan teknologi pertanian (VUB, teknologi budidaya, punik,dll

3.          Evaluasi atau umpan balik dengan Menggali potensi, masalah, dan hambatan yang dihadapi petani selama pelaksanaan usaha tani

4.          Akselerasi Adopsi, mendorong petani agar lebih yakin dan termotivasi untuk mengadopsi teknologi

        FFD Budidaya Padi Ramah Lingkungan dilaksanakan pada hari Rabu, 09 Desember 2025 dengan jumlah peserta sebanyak 100 orang yang berrasal dari Unsur FORKOPINCAM yaitu Camat Kecamatan Caringin, Danramil, Kapolsek, Seluruh Kepala Desa di Wilayah Kecamatan Caringin, KTNA, Gapoktan, Kelompok Tani, Penyuluh Swadaya, Penyuluh Wilbin serta POPT.

Materi FFD Budidaya Padi Ramah Lingkungan dijelaskan oleh Siti Nursovia, S.ST.,MP selaku Koordinator BPP Kecamatan Caringin, beliau menjelaskan rangkaian kegiatan di lahan demplot Kelp. Harapan Jaya Ds. Indralayang mulai dari pemilihan benih padi, pengolahan lahan, persemaian, penanaman dengan system PTT yaitu penggunaan VUB dan system tanam jarwo, pemupukan, pengairan, panen dan pasca panen 

Umumnya FFD dilaksanakan di lapangan saat kegiatan Panen, tetapi karena kondisi pertanaman di lahan demplot masih berusia 35 HST, maka FFD Padi Ramah Lingkungan  dilaksanakan di dengan memperlihatkan / menyajikan berupa video berupa rangkaian kegiatan dan hasil Pembelajaran Selama Kegiatan SL.

Walaupun kegiatan panen SL Tematik belum dilakukan, tetapi sebelumnya telah dilakukan panen di blok tersebut tepat di lahan demplot dengan kelompok yang sama yaitu kelp. Harapan Ds. Indralayang.

          Ubinan pada panen padi diambil dari 3 percobaan, varietas padi yang digunakan adalah Inpari 32 dengan system tanam tegel konvesional. Adapun hasil ubinan tersebut adalah :

1. 2,5m x 2,5m = 4.6 x 1600 = 7360

2. 2,5m x 2,5m = 4.7 x 1600 = 7520

3. 2,5m x 2,5m = 4.4 x 1600 = 7040      

      21920

      21920 : 3 = 7.3 Ton Per Ha

Hal ini menunjukan Provitas rata-rata adalah 7,3 ton/Ha

Diharapkan dengan penerapan PTT di lahan LL yaitu penggunaan VUB, penggunaan pupuk organic serta jarak tanam legowo dapat menghasilkan produksi padi mencapai 9 ton / ha atau naik sebesar 70%