Loading...

Pendaftaran Varietas Tembakau Paliken dan Mole Gede

Pendaftaran Varietas Tembakau Paliken dan Mole Gede

Informasi terhadap layanan pendaftaran varietas lokal secara umum telah diketahui oleh stakeholder terkait melalui bimbingan teknis maupun sosialisasi yang rutin dilakukan oleh Pusat PVTPP. Namun demikian, beberapa pemerintah daerah masih memerlukan informasi yang lebih detail tentang prosedur pendaftaran varietas lokal secara online.

Salah satunya adalah Pemerintah Daerah Kabupaten Kuningan, yang mengundang Pusat PVTPP untuk menyampaikan materi dalam Sosialisasi Pendaftaran Varietas Lokal pada 31 Juli hingga 2 Agustus 2024. Varietas lokal tembakau dari daerah ini memiliki keunikan dan kualitas istimewa yaitu rajangan halus mole. Pendaftaran ke Pusat PVTPP akan menjadi langkah yang strategis untuk melindungi sumber daya genetik lokal dan mempromosikan keunggulan tembakau Kuningan, sekaligus meningkatkan daya saingnya di pasar nasional dan internasional.

Dalam sambutannya, Dr. Drs. H. R. Iip Hidajat, M.Pd., Pj. Bupati Kuningan, menyampaikan apresiasi kepada Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian, peneliti, petani tembakau, dan seluruh tim yang telah berkontribusi dalam proses pendaftaran varietas tembakau lokal Kuningan. Tanpa kerja sama dan partisipasi aktif dari berbagai pihak, upaya ini tidak akan berhasil dengan baik.

Ia berharap varietas tembakau lokal Kuningan dapat dilestarikan dan tidak tergantikan oleh varietas asing, mutu serta keasliannya terjamin sehingga dapat menarik minat pembeli dan meningkatkan nilai jualnya. “Tanaman tembakau, yang merupakan salah satu komoditas unggulan daerah memiliki peran penting dalam perekonomian daerah, memberikan kontribusi signifikan bagi pendapatan serta menjadi sumber mata pencaharian bagi banyak petani” ujarnya.

IIp kemudian mengajak seluruh pihak mendukung kegiatan pendaftaran ini. “Dengan pendaftaran ini, diharapkan tembakau lokal kita mendapatkan pengakuan resmi dan perlindungan hukum, yang akan menghindarkan dari klaim pihak luar yang tidak bertanggung jawab. Mari bersama-sama mendukung dan menyelesaikan proses pendaftaran ini, serta terus berinovasi dalam pengembangan varietas tembakau lokal. Kita harus bangga dengan produk lokal dan berupaya keras menjadikannya produk unggulan yang dikenal luas,” tegasnya.

Diskusi dimoderatori oleh Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian, Dr. Wahyu Hidayah, M.Si dan dihadiri oleh enam puluh peserta, antara lain Anton Nurcholis, S.P., M.P. (Kepala Balai Pengembangan dan Produksi Benih Perkebunan), Nana Rudina (Balai Pengawasan dan Sertifikasi Benih Perkebunan Provinsi Jawa Barat), Dr. Ir. Sesanti Basuki, M. Phil. (peneliti ahli Madya Pusat Riset Tanaman Perkebunan BRIN), serta Koordinator Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) dan penyuluh pertanian lingkup Kabupaten Kuningan, kelompok jabatan fungsional lingkup Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Kuningan, Asosiasi Petani Tembakau (APTI), juga Asosiasi Petani Kopi Indonesia (APEKI). 

Pada sosialisasi ini, Kemas A.F. Zakki, S.P., M.P. (Ketua Tim Kerja Pendaftaran Varietas Lokal dan Hasil Pemuliaan Pusat PVTPP), menyampaikan materi terkait regulasi, syarat, dan prosedur pendaftaran varietas tanaman. Langkah berikutnya yang akan dilakukan adalah Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Kuningan segera melakukan pendaftaran varietas tembakau lokal dan melanjutkan ke proses pelepasan varietas tanaman.

Sumber : https://ppvtpp.setjen.pertanian.go.id/publikasi/kegiatan/cacgr-1722560179/kuningan-siap-kembangkan-potensi-tembakau-lokal-unggul