Penilaian UP-FMA Berprestasi Tingkat Nasional Prov.DIY
16 SEPTEMBER 2010 BERPACU DALAM PRESTASI Dalam rangka meningkatkan dan memacu perkembangan UP-FMA telah diadakan lomba antar UP-FMA di tingkat Nasional. Yogyakarta sebagai salah satu daerah penerima dana dari program FMA juga telah melakukan seleksi UP-FMA berprestasi di tingkat Provinsi untuk di lombakan di tingkat Nasional. UP-FMA yang menjadi wakil DIY adalah UP-FMA Margo Rukun Wijirejo, Pandak Kabupaten Bantul. Dari hasil verifikasi tingkat Nasional UP-FMA Wijirejo memperoleh peringkat ketiga Nasional. Hasil kerja keras dari UP-FMA telah memberikan nilai tambah bagi desa mereka maupun Provinsi DIY pada umumnya, mudah-mudahan pada tahun-tahun berikutnya UP-FMA dari Provinsi DIY dapat berprestasi lebih baik lagi .(Yoes BKPP_1110)