Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) secara resmi menyerahkan bantuan ternak kambing dan fasilitas kandang kepada Kelompok Ternak Pesisir yang berlokasi di Desa Tanjungbakau Kecamatan Rangsang. Bantuan ini merupakan bagian dari program penguatan ketahanan pangan dan peningkatan ekonomi masyarakat di sektor peternakan. Acara serah terima yang berlangsung di Area Kandang Kelompok Ternak Pesisir ini dihadiri oleh Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian yang di Wakili oleh Kepala Bidang Peternakan, Herman, SP, Kepala Desa Tanjungbakau / yang mewakili, Khairi, Pengawas Pakan Ternak, Muhammad Sofi, S. Pt, Pengawas Bibit Ternak, Triani, S. Pt, PPL Kecamatan Rangsang serta anggota Kelompok Ternak Pesisir
Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian, melalui Kepala Bidang Peternakan Bapak Herman, SP, dalam sambutannya menyampaikan bahwa bantuan ini bertujuan untuk memicu semangat beternak dan memberikan modal awal yang produktif bagi kelompok.”Total sebanyak 41 ekor kambing, terdiri dari 36 ekor betina produktif dan 5 ekor jantan, serta satu unit kandang telah kami serahkan. Kami berharap bantuan ini tidak hanya menjadi penambah populasi, tetapi juga menjadi motor penggerak ekonomi kelompok," ujar Bapak Herman, SP. "Pemerintah Daerah berkomitmen untuk terus mendampingi agar kelompok ternak ini dapat mengelola usahanya secara profesional dan berkelanjutan."
Sementara itu, Ketua Kelompok Ternak Pesisir Bapak Jefi, menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi yang tinggi atas perhatian dari Pemerintah Daerah."Alhamdulillah, kami sangat bersyukur atas bantuan kambing dan kandang yang sangat kami nantikan ini. Bantuan ini merupakan modal besar bagi kami untuk memulai atau mengembangkan usaha ternak secara lebih terorganisir. Kami berjanji akan merawat dan mengembangbiakkan ternak ini dengan sebaik-baiknya agar manfaatnya dapat dirasakan oleh seluruh anggota dan desa," kata Bapak Jefi dengan penuh semangat. Penyerahan bantuan ditutup dengan penandatanganan berita acara serah terima dan peninjauan langsung kondisi kambing serta kandang yang telah dibangun. Diharapkan, dengan adanya fasilitas dan bibit ternak yang unggul, Kelompok Ternak Pesisir dapat berkembang pesat, menjadi lumbung ternak lokal, dan pada akhirnya mampu meningkatkan pendapatan serta kesejahteraan anggota kelompok dan masyarakat sekitarnya.